Watashi Igai to no Love Comedy wa Yurusanai n Dakara ne [LN] V3 Chapter 15 Epilog
Pratinjau Jilid 4
Kemudian tibalah liburan musim panas.
"Kenapa aku berada di sekolah sejak hari pertama sih."
"Menyerah saja. Ini juga tugasmu sebagai Perwakilan kelas Eisei. Mari kita lakukan yang terbaik!"
"Asaki-san, kamu sangat bersemangat ya."
"Tidak juga kok♪"
Asaki-san yang bersenandung dan aku bertemu di pintu masuk di pagi hari.
"Kamu naif ya. Aku tidak akan membiarkankan situasi yang nyaman untukmu terjadi!"
Di sana, mengenakan seragam sekolahnya, ada Yoruka.
"Ap! Kenapa Arisaka-san ada di sini?"
"Yoruka. Padahal sekarang liburan, apa ada sesuatu?"
Aku juga belum mendengar apapun darinya, dan sama terkejutnya dengan Asaki-san.
"Ini kejutan. Lebih menyenangkan bertemu Kisumi daripada tinggal di rumah. Aku sudah membuatkan makan siang untukmu, jadi kita bisa makan siang bersama."
Pacarku yang pandai dalam hal itu. Sungguh aneh bahwa Yoruka membuat kejutan.
"Aku turut prihatin. Ini lebih dari sekadar berani, ini sedikit menakutkan."
"Jangan pikir kamu bisa mengambil terlalu banyak waktu Kisumi di luar pekerjaan."
Keduanya saling tersenyum, tapi mereka juga bertukar pandang tajam.
"Kalian semua, sudah ramai sejak pagi ya."
Tepat sekali Kanzaki-sensei lewat.
Tanpa salam, sensei memastikan bahwa tidak ada orang lain di sekitar sebelum dia memotong, "Aku ingin mengucapkan terima kasih atas bantuan kalian terkait masalah yang terjadi tempo hari......"
"Sensei. Anda tidak perlu khawatir tentang hal itu."
"Tidak bisa seperti itu. Ibuku sangat ketat dalam hal membalas budi kepada para siswa yang telah banyak membantuku. Jadi, jika kalian suka, bagaimana kalau datang ke vila kami selama liburan musim panas? Tempatnya sepi dan dekat dengan laut, jadi ini adalah tempat yang tepat untuk bersenang-senang."
"Vila", "Sepi", "Laut".
Kami bertiga melafalkan kata kunci yang menarik bagi kami.
"Kisumi, aku tidak keberatan."
"Kisumi-kun. Tentu saja kamu mau pergi, kan?"
Mereka berdua setuju. Tentu saja aku sependapat dengan kalian. Jika memang demikian, tidak perlu ragu-ragu.
"---Tentu saja. Sebagai koordinator pertemuan Sena, aku akan segera memeriksa jadwal anggota lainnya juga!"
Dengan demikian, diputuskan bahwa pertemuan Sena akan melakukan perjalanan ke vila Kanzaki-sensei selama liburan musim panas.